Monday, September 10, 2012

7 (Tujuh) Musik Pembakar Nasionalisme

| Monday, September 10, 2012 | 0 comments
Bismillahirrohmaanirrohiim. Bismillaahilladzii Laa Yadzurruu Ma'asmihii Syai'un Fil ardzii Walaa Fissamaa'i Wahuwassamii'ul 'aliim. Tulisan ini membahas tentang 7 (Tujuh) Musik Pembakar Nasionalisme, silahkan dibaca dengan seksama semoga bisa menginspirasi dan bermanfaat bagi kita.

7 (Tujuh) Musik Pembakar Nasionalisme- Jika anda memang benar-benar memiliki nasionalisme yang tinggi, anda perlu menyaksikan video klip Musik Pembakar Nasionalisme berikut ini. Musik selalu bisa membawa emosi, apapun itu. Termasuk juga menjadi pengobar semangat nasionalisme kita. Berbagai pun pesan disampaikan para musisi agar rakyat Indonesia terus bangga dan tak pernah surut semangatnya membela bangsa ini. Sejumlah video klip ini patut ditonton untuk mengobarkan nasionalisme. Semuanya adalah asli karya anak bangsa, yang peduli dengan kemajuan dan peningkatan rasa memiliki terhadap negeri ini. Serukan dengan lantang, "Aku Cinta Indonesia," dan marilah bernyanyi bersama lewat 7 video klip berikut ini. 
1. Netral - Garuda di Dadaku
Lagu ini disebut-sebut sebagai anthem nasional abad ini. Dikemas secara modern dengan warna rock yang kental, Netral mampu menggiring jutaan orang menjadi satu, Indonesia. Kecintaan akan bangsa semakin berkobar ketika lagu ini selalu dibawakan di setiap pertandingan bola, menjadi penyemangat para ksatria negeri ini.
2. Night To Remember - Aku Cinta Indonesia
Aku Cinta Indonesia menampilkan keindahan alam Indonesia. Tak ada alasan untuk tidak mencintai negeri ini dengan keindahannya yang begitu sempurna. Inilah penampilan terakhir sang vokalis, Dema, bersama Night To Remember dalam video klip terbaru mereka. Dema menghembuskan nafasnya 14 Agustus 2012. Warisannya akan dikenang sepanjang masa.
3. Drive feat The Titans - Indonesia
KapanLagi.com - Perpaduan dua band senior menjadikan Indonesia bukan sekedar judul 'besar' semata. Musik yang blend menjadi satu juga menyiratkan betapa kuatnya lagu ini. Tak heran saat mendengarnya, semangat kita kian membara mencintai negara kita. Indonesia.
4. Pee Wee Gaskins - Dari Mata Sang Garuda
Dengan musik enerjik, Pee Wee Gaskins mampu membawa pendengarnya mengobarkan semangat. Nada-nada yang pas dipadukan dengan lirik nasionalis membuat lagu ini semakin mantap. Tak cukup rasanya hanya mendengar satu kali saja. Dari Mata Sang Garuda jadi salah satu anthem terbaik saat ini.
5. Cokelat - Bendera
Bendera adalah karya terbaik dari Cokelat. Lagu ini juga dipersembahkan untuk UNIFIL - United Nations Interim Force in Lebanon. Diperuntukkan untuk para pejuang kemanusiaan di sana, yang pada saat itu diwakilkan oleh Indonesian Peaceforce Garuda XXIIIA.
6. Kotak - Tendangan Dari Langit
Berbekal kecintaan terhadap negeri, Kotak mempersembahkan karya ini sebagai penyemangat para pemain sepak bola yang berjuang mengharumkan nama Indonesia. Tendangan Dari Langit juga dijadikan OST film berjudul sama. Makin semangat di lapangan hijau, makin lantang para suporter dan pendukung bangsa ini membakar semangat untuk meraih impian.
7. Various Artists - Kita Bisa
Kita Bisa adalah anthem bagi para atlet yang bertanding di SEA GAMES XXVI 2011. Dibawakan sejumlah musisi papan atas, menggambarkan kesatuan misi dan tekad menjadi pengobar semangat bangsa. Terus maju dan pantang menyerah, karena kita, Indonesia.
Sumber: musik.kapanlagi.com
Jika anda merasa tulisan tentang 7 (Tujuh) Musik Pembakar Nasionalisme baik dan menguntungkan bagi anda maupun orang lain silahkan diCOPAS, kami akan bangga. Karena satu COPAS mudah-mudahan dicatat sebagai AMAL kebaikan. Dan satu klik DONASI, kami rasa tidak menjadi beban bagi anda, guna membangun blog ini agar lebih baik lagi, kami tahu anda ahli SODAQOH.
Silahkan share 7 (Tujuh) Musik Pembakar Nasionalisme melalui tautan di bawah ini.

0 comments:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

 
© Copyright 2012|3. News, Aneh, Aktual & Terkini . All rights reserved | News, Aneh, Aktual & Terkini is proudly powered by Blogger.com